Postingan

Pengumuman Anggota Magang HIMAPROTEKTAN 2025

Gambar
Halo, Sobat Protektan! 👋 Setelah melalui proses seleksi yang panjang, kami dengan bangga mengumumkan nama-nama yang terpilih sebagai Anggota Magang HIMAPROTEKTAN 2025! 🎉 Terima kasih atas antusiasme dan semangat luar biasa dari seluruh pendaftar. Bagi yang belum terpilih, jangan berkecil hati—masih banyak kesempatan lain untuk terus berkembang dan berkontribusi bersama kami. Bagi teman-teman yang lolos, selamat bergabung! 🌿 Mari belajar, bertumbuh, dan berkontribusi bersama dalam keluarga besar HIMAPROTEKTAN! Tanpa mengurangi rasa hormat, dengan ini kami sampaikan nama beserta departemen peserta yang lolos sesi wawancara magang HIMAPROTEKTAN 2025 Bagi peserta yang lolos sesi wawancara magang HIMAPROTEKTAN 2025 diharapkan bisa bergabung ke grup melalui  tautan di sini  

Green Lacewing: Predator Mini Penyelamat Tanaman dari Serangan Hama

Gambar
Hi sobat unik!👋 Serangga kecil berwarna hijau pucat dengan sayap transparan ini mungkin sering terlihat seperti makhluk lembut yang hinggap di dedaunan. Namun, jangan salah Green Lacewing ( Chrysoperla spp.) adalah salah satu predator alami paling efektif dalam mengendalikan hama tanaman. Baik di kebun skala kecil maupun lahan pertanian besar, kehadiran serangga ini sangat berharga karena kemampuannya membasmi kutu daun, tungau, dan serangga pengganggu lainnya.    Siklus Hidup Green Lacewing: Dari Larva Ganas hingga Dewasa yang Lebih Tenang 1. Fase Telur: Awal Kehidupan yang Unik Green Lacewing betina meletakkan telurnya di ujung tangkai tipis seperti benang. Struktur ini melindungi telur dari pemangsa, termasuk larva lacewing lain yang kanibalistik. Dalam beberapa hari, telur akan menetas menjadi larva kecil yang langsung siap berburu.   2. Fase Larva: Predator Ganas "Aphid Lion" Larva Green Lacewing dijuluki "Aphid Lions" karena keganasannya dalam me...

Cara Pembuatan dan Manfaat Eco-enzym

Gambar
🔍 Apa Itu Eco Enzym? Eco Enzym adalah cairan fermentasi dari limbah dapur organik seperti kulit buah dan sayur. Diproses dengan gula dan air selama ±3 bulan, cairan ini punya segudang manfaat untuk lingkungan! 🌏✨ Sampah-sampah dari rumah tangga ini merupakan penyumbang limbah yang mengganggu keseimbangan lingkungan dikarenakan sampah organik yang dibuang tanpa pengolahan terlebih dahulu akan menghasilkan gas Metan. Salah satu upaya yang dapat dilakuakan untuk mengurangi dampak negatif dari sisa bahan organik rumah tangga adalah pembuatan Eco Enzyme. Dimana Eco Enzyme adalah cairan alami serba guna yang berasal dari fermentasi sisah buah/sayur, gula dan air. Eco Enzyme menggunakan bahan baku yang muda didapat dan murah serta proses fermentasinya selama 3 bulan yang memang membutuhkan kesabaran tersendiri. Namun, larutan yang dihasilkan memiliki banyak khasiat yang sangat banyak. Dalam proses fermentasinya saja sudah menghasilkan gas O3 (ozon) yang sangat dibutuhkan oleh at...

[INFO UNIK] Alsomitra macrocarpa

Hai sobat unik, happy nice day✨ Tahukah kamu bahwa sebuah tanaman dari hutan hujan Jawa pernah menginspirasi desain pesawat terbang?  Ketika Alam Menginspirasi Teknologi! Tanaman tersebut adalah Alsomitra macrocarpa , atau yang dikenal juga sebagai Javan cucumber . Meskipun namanya mengandung kata "cucumber" (mentimun), tanaman ini sebenarnya merupakan anggota keluarga labu-labuan (Cucurbitaceae) . Tanaman merambat ini menghasilkan biji bersayap yang luar biasa besar sekitar 13 cm dan dikenal sebagai biji "terbang" terbesar di dunia.  Biji Alsomitra macrocarpa memiliki bentuk aerodinamis yang memungkinkannya melayang di udara seperti kupu-kupu, bahkan tanpa bantuan angin. Kemampuannya untuk melayang dengan stabil dan perlahan membuatnya menarik perhatian para insinyur penerbangan. Penelitian oleh Akira Azuma dan Yoshinori Okuno dari University of Tokyo menunjukkan bahwa bentuk biji ini sangat efisien dalam menurunkan ketinggian, dengan kecepatan sekitar 0,4 meter p...